.png)
Desa Cenggu – UMKM merupakan salah satu penggerak roda perekonomian di Indonesia. Salah satu cara jitu untuk meningkatkan usaha UMKM adalah dengan adanya pemanfaatan teknologi digital. Hal tersebut disampaikan oleh Ismunandar, MM. ketika menggelar pelatihan perdana Digital Entrepreneurship Academy (DEA), Sabtu (09/11/2024). bertempat di Aula Kantor Desa Cenggu.
“Tidak kurang dari 30 peserta menghadiri pelatihan DEA Batch 1 yang dilaksanakan selama 1 hari,” terangnya.
Dengan adanya pelatihan ini, lanjutnya menjelaskan, teman-teman pelaku UMKM diharapkan bisa meningkatkan omset dan tentu saja meningkatkan kompetensi di bidang digital, khususnya platform digital yang dimanfaatkan untuk usaha. Melihat antusias para peserta DEA, maka pelatihan batch selanjutnya akan dibuka di Desa Cengu pada Sabtu mendatang.
Dalam kesempatan yang sama, Duta Digital Desa Cerdas (Smart Village) Kabupaten Bima, Junaidin,SE , berharap pelatihan DEA juga bisa menelurkan para digital talent muda yang mampu berkolaborasi dengan para pelaku usaha lain di Desa Cenggu.
“Silakan bergabung bagi masyarakat Desa Cenggu yang berkenan mengikuti DEA Batch ke-2 yang akan diadakan pada bulan November mendatang. Informasi lebih detail bisa dicek melalui laman Desacenggu.com,” pungkasnya. (RKDD/Lamoci)